Kickstart Your Career With Fundamental IT Knowledge

    Kickstart Your Career With Fundamental IT Knowledge

    KOTA MALANG - Google Developer Student Clubs University of Brawijaya (GDSC UB) bersama Fakultas Ilmu Komputer Universitas Brawijaya (FILKOM UB)  menyelenggarakan webinar (Info Session & Tech Talk) Minggu (16/10/2022) yang diadakan secara daring melalui Zoom.

    Dengan topik Kickstart Your Career With Fundamental IT Knowledge, GDSC UB menghadirkan Ahmad Farhan yaitu Associate Product Manager Traveloka, untuk membagikan pengalaman dan wawasannya terkait tantangan yang dihadapi serta hal-hal yang harus dipersiapkan dalam membangun karir berdasarkan ilmu IT yang dimiliki.

    Catherine Vania (Lead GDSC UB) dan Mikha Aziel Christian (Community Development Core Team GDSC UB) turut memberikan knowledge bagi 130 peserta webinar.

    Mengawali acara, Komang Candra Brata, S.Kom., M.T., M.Sc. selaku Faculty Advisor memberikan sedikit sambutan. Dia menjelaskan GDSC merupakan suatu komunitas di UB yang dapat diikuti oleh mahasiswa untuk mengasah pengetahuan mengenai perkembangan teknologi IT.

    “GDSC disini sebagai wadah untuk sharing knowledge maupun pengalaman yang berkaitan dengan IT khususnya Google Technology. Harapannya kita dapat membantu teman-teman mahasiswa dalam membangun pengetahuan mengenai dunia teknologi, ” sambut Komang.

    Kegiatan ini terbagi menjadi dua sesi. Sesi pertama yaitu info session. Info session dimaksudkan untuk memberikan pengenalan, informasi, aktivitas, dan open member Google Developer Student Clubs University of Brawijaya. Sedangkan di sesi kedua yaitu tech talk oleh guest speaker Ahmad Farhan.

    Pada info session, Catherine Vania menyampaikan bahwa GDSC merupakan Global Community  ditujukan kepada mahasiswa diseluruh dunia yang memiliki ketertarikan terhadap Google. GDSC pertamakali dibentuk di India pada tahun 2017, dengan tujuan memfasilitasi para mahasiswa agar dapat lebih terasah dalam practical skills yang dimiliki sehingga lebih siap dalam terjun di dunia industri.

    Aktifitas utama di GDSC terbagi menjadi tiga macam, yang pertama yaitu Connect yang diartikan pertemuan dengan mahasiswa di luar negeri untuk sharing pengetahuan mengenai teknologi.

    Kedua adalah Learn, yaitu pembelajaran dari berbagai macam mengenai teknologi, dan yang ketiga adalah Grow, yaitu mengimplementasikan apa yang dipelajari di GDSC untuk dapat membuat sebuah solusi atau produk yang dapat memberikan nilai manfaat untuk diri sendiri dan masyarakat luas.

    Masuk di acara utama yaitu sharing ilmu oleh Ahmad Farhan yang menjelaskan bagaimana awal mula membangun karir di dunia teknologi. Menurutnya, teknologi berperan sangat penting di dalam kehidupan manusia, karena perkembangan teknologi memberikan dampak yang signifikan terhadap ketersediaan lapangan pekerjaan di bidang teknologi informasi. Oleh karena itu, dalam bidang teknologi informasi dibutuhkan sumber daya manusia yang memiliki ketertarikan dalam bidang tersebut.

    “Realita saat ini, dimana banyak mahasiswa TI yang belum yakin untuk mengembangkan karir dibidang teknologi informasi. Hal tersebut disebabkan karena banyak yang beranggapan bahwa berkarir dibidang teknologi informasi hanya seputar pemrograman yang detail. Padahal karir di bidang TI sangat luas, contohnya seperti menjadi UI Designer,  UX Writer,  System Analys, dll, ” terang Farhan.

    Farhan juga menyampaikan ada banyak hal yang harus dipelajari untuk menjadi engineer teknologi. Ini tentu tidak sekadar hard skill seperti coding, dan produk teknologi. Namun juga membantu mengasah soft skill. Selain itu keterampilan yang paling penting untuk dimiliki adalah kemampuan untuk berpikir cepat dan tahu apa yang harus dilakukan ketika menghadapi masalah.(drn/Humas UB)

    kota malang
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    WR I UIN Malang: Mari Teladani Sifat dan...

    Artikel Berikutnya

    Keren, Taekwondo ITN Malang Bawa Pulang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Emas, Mimpi Indah atau Nyata? Saatnya Tiga Kementerian Mulai Kolaborasi!
    Hendri Kampai: Jika Rp.1000 per Hari Duit Rakyat untuk Kesehatan, Kira-kira Cukup Gak?
    Hendri Kampai: Ujian Nasional, Standar Kompetensi Minimal Siswa dan Cerminan Keberhasilan Guru
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan, Menjadi Tuan Rumah di Ladang Sendiri!

    Ikuti Kami